Acara yang digelar diaula kantor desa setempat dihadiri berbagai unsur, dari mulai Muspika, Lembaga desa dan beberapa tokoh termasuk Masyarakat desa setempat.
Dalam pemaparannya, Kuwu Mertapadawetan, Moh.Munif.AR menuturkan, bahwa pihaknya berupaya untuk merealisasikan program pembangunan ditahun 2026 dan menjabarkan berbagai berbagai progres yang telah dilaksanakan ditahun 2025.
"Kami dalam kesempatan ini memberikan informasi kepada seluruh unsur terkait program pembangunan yang telah dilaksanakan ditahun 2025 dan menjelaskan rencana pembangunan ditahun 2026 dengan anggaran yang mungkin berkurang jika dibandingkan dengan anggaran tahun 2025, ini semua dikarenakan adanya berbagai kebijakan yang dilakukan pemerintah pusat" tuturnya, Selasa, 30/12/2025.
Lebih lanjut dirinya menuturkan, bahwa selama kepemimpinannya, diharapkan adanya dukungan dari seluruh unsur termasuk masyarakat maupun kelembagaan Desa.
"Kami mengharapkan adanya dukungan dan sokongan dari semua pihak agar program dan keinginan kami untuk menjadikan mertapadawetan bisa terealisasi, InsyaAllah, tahun 2026 desa mertapada akan menjadi salah satu desa wisata termasuk akan menjadikan pemakaman kibuyut sebagai salah satu tempat religi yang masuk kategori wisata ziaroh dengan SK dari kementrian, harapan kami semuanya dapat berjalan sesuai harapan dan menghasilkan sesuatu yang terbaik bagi perkembangan desa mertapadawetan" pungkasnya.(1c)
0 $type={blogger}:
Posting Komentar